Monday, August 22, 2016

Travel : UMROH (Part II)

Sekarang kita lanjutkan cerita mengenai perjalanan Umroh dan tiba saatnya untuk Makkah. Setelah beberapa hari di Madinah, kali ini kita harus mempersiapkan untuk Ibadah kita yang sebenar-benarnya yaitu Ibadah Umroh. Sebelum persiapan keberangkatan menuju Makkah, kita diwajibkan untuk memakai Umroh Attire untuk melakukan Ibadah Umroh dan kita harus melakukan Miqat. Untuk yang Ibadah Umroh dari Madinah melakukan Miqat di Bir Ali. 




Bir Ali pun tak kalah bagusnya dan luas sekali, selepas dari Bir Ali sampai ke Makkah sebaiknya kita minim berbicara dan lebih banyak membaca doa, dzikir dan Shalawat. Yang paling terpenting, persiapkan hati dan jiwa kita untuk beribadah Umroh, untuk menghadap Allah. 









Begitu melihat Ka'abah rasanya lebih merinding lebih luar biasa. Benar-benar seperti mimpi bisa melihat Ka'bah sedekat ini, dan Masjidil Haram yang berdiri kokoh serta megah benar-benar menggambarkan sosok Allah SWT yang begitu kokoh dan megah, dan kita hanya kecil sekali dihadapan Allah dimana orang pun berlomba-lomba untuk dekat, untuk cari muka di hadapan Allah. Apalah kita ini benar-benar kecil dengan sejuta dosa yang kita miliki.

Untuk sholat di dalam Masjidil Haram pun kita harus lebih mempersiapkan lebih awal lagi, 1- 1,5 jam sebelumnya sebaiknya kita memang sudah bersiap. Karena memang di dalam Masjidil Haram sangat penuh sekali. Telat sedikit sulit sekali untuk kita bisa mendapat space sholat disini. Bahkan di sekitar tangga pun penuh semua. Masjid yang begitu besar tetapi tetap saja penuh dan selalu penuh.


Dan ketika kita bisa langsung sholat di dapan Ka'bah pun merupakan pengalaman yang tidak kalah indah. Walaupun tidak mendapatkan tempat di lantai bawah tetapi Alhamdulillah bisa sholat langsung di depan Ka'bah di lantai dua. Tidak pernah terbayang sama sekali, biasa kita sholat di depan Ka'bah yang ada di sajadah kita dan ini langsung di depan Ka'bah itu sendiri. Luar biasa sekali rasanya.







xoxo,
-RP-

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...